Tips Mengatasi Asam Lambung Tanpa Obat di Bulan Ramadan

Hello sahabat kencana, apa kabar? Bagaimana puasa kalian selama bulan puasa tahun ini? Alhamdulillah jika puasa kalian lancar dan tidak ada kendala. But buat kalian yang mengalami kendala Asam Lambung selama bulan ramadan, tidak perlu takut karena sudah banyak solusi dan tips untuk kendala kalian. Berbagai solusi dan tips yang paling umum kalian dengar, yaitu menggunakan obat-obatan kimia. Tahu kah kalian jika penggunaan obat kimia yang lama dapat merusak fungsi ginjal dan hati kalian? Lantas tips yang kami berikan ini tidak menggunakan bahan kimia, karena penulis lebih suka menggunakan bahan alami. hehehehe,,

Sebelum kami memberikan tips ini, apakah sahabat kencana tahu Kentang? apa manfaatnya? Berapa banyak kalian mengetahui bahan sayuran yang satu ini?

Gambar diatas merupakan kandungan dari kentang, jika dilihat kandungan gizi di atas. Memang sangat tinggi kandungan vitamin B6 dan Potasium, lalu apa saja manfaat kentang bagi kesehatan tubuh kita. Berikut daftar manfaatnya;

Manfaat Kentang

  1. Mencegah Kanker, Vitamin B6 pada kentang ampuh melawan terjadinya pembentukan tumor dalam tubuh yang sangat memicu kanker, dalam hal ini adalah kanker prostat pada pria dan kanker rahim pada wanita. Mengkonsumsi kentang akan mencegah tumbuhnya sel kanker dalam tubuh dan telah banyak studi yang membuktikannya.
  2. Mengurangi Kadar Kolesterol, manfaat kentang dalam mengurangi kadar kolesterol berasal dari kandungan zat potasium yang cukup banyak dalam dirinya. Seperti yang dapat kita temui pada manfaat pisang, zat potasium membantu menghalangi penumpukan kolesterol dalam darah. Kalori yang rendah pada kentang, dapat menjadi menu diet rendah kolesterol anda, tentu saja tanpa di goreng.
  3. Mengurangi resiko batu ginjal, memang pada kentang kandungan kalsium dan zat besi dapat memicu pembentukan batu ginjal, namun magnesium yang kaya pada kentang dapat menolak kalsium yang ada pada jaringan ginjal. Pada orang-orang penderita batu ginjal, kentang bukan merupakan makanan yang ‘haram’ bahkan beberapa menu diet juga melibatkan kentang.
  4. Kesehatan Tulang, kentang sangat baik untuk tulang, kandungan zat besi yang terdapat pada kentang memastikan ia sangat membantu pertumbuhan dan kesehatan tulang secara keseluruhan. Zat Besi, kalsium, fosfor, magnesium, dan seng yang ada dalam kentang merupakan kombinasi sempurna untuk membangun dan membentuk struktur serta kekuatan tulang.
  5. Mengobati Asam Lambung Yang Berlebih, Dalam meredakan produksi asam lambung yang berlebih, banyak pengobatan yang dapat ditemukan di masyarakat sekitar. Beberapa pengobatan secara medis maupun alami juga dapat meredakan produksi asam lambung berlebih. Pengobatan secara medis biasanya disertai dengan resep dokter, obat-obatan yang dianjurkan seperti jenis ranitidin, cimeidine, dan famotidin. Namun denga cara pengobatan alami atau herbal lebih dianjurkan karena tidak memiliki efek samping dan lebih menyehatkan. Pengobatan secara alami juga lebih muudah dilakukan, tidak membutuhkan biaya tinggi dan bahan baku yang dibutuhkan relatif mudah ditemukan. Pengobatan alami yang sering dijumpai dalam masyarakat dan memiliki khasiat yang ampuh untuk meredakan produksi asam lambung adalah dengan mengkonsumsi kentang.

Tips Mengolah Kentang

Ada beberapa hal yang mesti diperhatikan dalam mengolah kentang yang baik untuk pengobatan, jangan mengolah kentang dengan membakar dan digoreng. Karena 2 hal diatas tidak disarankan untuk pengobatan, berikut tips mengolah kentang yang baik;

  1. Di rebus, jika ingin dikonsumsi sebaiknya kentang direbus.
  2. Dibuat soup.
  3. Dimasak kecap.
  4. Untuk masalah lambung, minum sari kentang. Diparut kentangnya dan diperas hasil dari parutan tanpa dikasih air. Kemudian langsung diminum.

Yess, sekian tips kali ini dari kami, semoga bermanfaat. 🙂

2 replies to Tips Mengatasi Asam Lambung Tanpa Obat di Bulan Ramadan

  1. boleh dicoba, sepertinya pernah dengar ini

    • silahkan dicoba gan.hehehehe

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *